Mega-Berita.com Sintang, - Menyikapi pemberitaan yang di muat oleh Mediakompasnews.com – dengan judul " Ada Apa Dengan PLN? Pegawai PLN UP3 Sanggau, Intimidasi disalahsatu Desa Di Kecamatan Serawai " yang terbit pada hari kamis tanggal 4 Desember 2024.
S. Ahong selaku Kepala Desa Begori Kecamatan Serawai, Kabupaten Sintang dengan tegas membantah isi pemberitaan yang dimuat oleh Mediakompasnews.com dan memastikan bahwa pelaksanaan kegiatan sosialisasi program LISDES oleh PT. PLN UP 3 Sanggau, di Desa Begori, berjalan baik-baik saja.
Saya pastikan bahwa sampai hari ini, saya tidak pernah merasa apalagi mengalami perihal intimidasi yang dilakukan oleh PT PLN UP 3 Sanggau, Tegasnya.
Bersama masyarakat saya selaku Kepala Desa Begori mendukung penuh pihak Vendor yang terus terus bekerja secara maksimal walau terkadang dalam pelaksanaanya dilapangan terkendala karena faktor alam yang tidak stabil.
Untuk diketahui bersama, bahwa bersama pihak-pihak terkait kami sepakat untuk menuntaskan pembangunan tiang dan jaringan terlebih dahulu, sebelum mengerjakan instalasi dalam dan sambungan rumah ke rumah (SR), terangnya.
Untuk itu penting rasanya saya selaku Kepala Desa Begori mengklarifikasi pemberitaan yang di muat oleh Mediakompasnews.com karena dokumentasi pelaksanaan kegiatan sosialisasi di Desa Begori pada tanggal 5 juni 2024, dijadikan poto profil pemberitaan dan sepertinya disalahgunakan untuk membuat berita miring,Tutupnya.
Cecep Kamaruddin
Penulis