Iklan

DANREM 121/ABW BUKA PUASA BERSAMA KELUARGA BESAR KOREM 121/ABW DAN FORKOPIMDA KABUPATEN SINTANG

mega-berita.com
Minggu, 31 Maret 2024 | 02.34 WIB Last Updated 2024-03-30T19:34:10Z

Mega-Berita.com   Sintang, Komandan Korem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., buka puasa bersama keluarga besar Korem 121/Abw dan Forkopimda Kabupaten Sintang, bertempat di Aula Korem 121/Abw, Jl. Pangeran Kuning, Sintang, Kalimantan Barat, Sabtu (30/03/2024).

Selain dihadiri oleh keluarga besar Korem 121/Abw, buka bersama ini dihadiri juga oleh Forkopimda Kabupaten Sintang, LO Sintang, Tokoh Agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Sintang, para kepala perusahaan dan anak yatim piatu di Kabupaten Sintang. 

Dalam sambutannya, Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., mengatakan bahwa semangat kebersamaan dan Kekeluargaan yang kuat antara TNI dan seluruh Komponen Masyarakat, yang dibangun atas dasar ajaran dan nilai-nilai keagamaan, akan sangat berguna untuk meningkatkan kualitas kinerja personel Korem 121/Abw dan jajarannya dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin dinamis dan kompleks.

“Saya memandang acara berbuka puasa bersama seperti ini begitu sangat bermanfaat, karena dapat menjadi wahana untuk mempererat Tali Silaturahmi diantara kita, sehingga akan lebih memperkuat ikatan kebersamaan dan kekeluargaan sesama keluarga besar Korem 121/Abw dan Forkopimda Kabupaten Sintang maupun dengan komponen masyarakat lainnya,” ujarnya.

Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., juga mengajak seluruh anggota untuk lebih memperbanyak dan sungguh-sungguh dalam menjalankan ibadah puasa serta memohon ampun dari hati yang paling dalam, dengan berharap Insya Allah akan mendapatkan maghfirah dari Allah SWT.

“Semoga ibadah puasa yang kita lakukan selama Bulan suci Ramadhan ini, akan menjadikan kita sebagai insan yang semakin santun dan toleran, senantiasa mengedepankan persatuan dan kesatuan bangsa sebagai dasar untuk membangun NKRI,” tuturnya.

“Dan semoga kita juga mampu untuk senantiasa berdiri di tengah-tengah Bangsa Indonesia dengan berbuat yang terbaik, tulus dan ikhlas guna mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia, yaitu menjadi negeri yang Baldatun Thayyibatun Wa rabbun Ghafur,” pungkasnya.

Dalam acara buka bersama ini, Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., tak lupa memberikan bantuan Tali Asih kepada para anak-anak Yatim yang hadir pada acara tersebut.

Setelah rangkaian acara selesai, Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., bersama tamu undangan melaksanakan Sholat Isya dan Tarawih berjamaah di Masjid Darul Muttaqin Korem 121/Abw.

...
BUDI ARDANI

Publish

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • DANREM 121/ABW BUKA PUASA BERSAMA KELUARGA BESAR KOREM 121/ABW DAN FORKOPIMDA KABUPATEN SINTANG

Iklan