Mega-Berita.com SINTANG KALBAR - Jalan Poros Kabupaten Sintang yang menuju
ke Kecamatan Ketungau hilir, Kecamatan Ketungau tengah dan, Kecamatan ketungau
hulu sangat memprihatinkan, Dimana jalan tersebut tergenang air
bercampur lumpur.
Hasil pantauan dari lembaga LPK -RI ada 8 titik jalan nya yang
rusak harus di perbaiki atau di perhatikan oleh pemerintah daerah
maupun pemerintah Provinsi Kalbar. Di 3 Kecamatan tersebut.. Wakil ketua dua
lembaga LPK RI Kalbar, Ahmad Rezaly,s dalam pantauan nya menyoroti tentang
jalan Sintang ketungau yang memang ada 8 titik rusak parah yang harus
pemerintah daerah dan Provinsi segera mengambil sikap untuk memperbaikinya,
Demi kelancaran masyarakat yang berlalu lalang di jalan tersebut mengangkut
barang kebutuhan hidup masyarakat sehari-hari di 3 kecamatan tersebut.
Padahal seperti kita ketahui bersama bahwa Di 3 kecamatan tersebut banyak
perusahaan perkebunan kelapa sawit, Rezaly berharap kemungkinan besar
perusahaan perkebunan Kelapa sawit bisa membantu apa bila Kepala Daerah yaitu
Bupati Kabupaten Sintang meminta bantuan untuk memperbaiki jalan tersebut.
Katanya.
Rezaly menambahkan, Mau kemana lagi masyarakat meminta bantuan untuk
memperbaiki jalan-jalan yang rusak parah seperti lumpur, kalau bukan kepada
pemerintah daerah maupun pemerintah propinsi Kalbar, apa lagi
pemilu sebentar lagi, tentunya jalan tersebut sangat di butuhkan masyarakat
guna untuk melancarkan membawa alat 2 seperti kotak TPS dan surat suara, demi
mensukseskan Pemilu ( Pemilihan Umum ) Serentak pada tgl 14 /2 /2024 ini.
Maka dengan ini Ahmad Rezaly,s meminta kepada pemerintah daerah segera
mengambil sikap untuk memperbaiki jalan tersebut tutup wakil ketua dua Lembaga
LPK RI Kalbar (AHMAD REZALY ,S)
Budi A