Iklan

Kriminalitas Meningkat, Cik Andi Tokoh Masyarakat Kampong Seberang Berharap Pemda Sintang Lakukan Ini

mega-berita.com
Sabtu, 04 Maret 2023 | 15.39 WIB Last Updated 2023-03-04T08:39:31Z
Mega-Berita.com   Aksi begal pencurian penipuan bahkan perampokan dengan senjata api yang terjadi belakangan ini mendapat tanggapan dari Hanafi Effendy salah seorang tokoh masyarakat di Kabupaten Sintang,

Pria yang akrab disapa Cik Andi dan tak asing di telinga para pekerja tambang rakyat ini berpendapat Salah satu faktor pemicunya adalah sulitnya mendapatkan pekerjaan sehingga terjadi kesenjangan sosial yang mengakibatkan sebagian orang dengan secara sadar berani atau terpaksa melakukan tindak kriminalitas dan aksi kejahatan hanya untuk masalah perut.


Dirinya juga mengatakan bahwa situasi darurat menyebabkan masyarakat yang tidak dapat memenuhi kebutuhan pokoknya lagi menjadi nekat melakukan kejahatan demi bertahan hidup.


Kriminalitas di Sintang naik drastis dan semakin merajalela juga merupakan dampak lanjutan dari segala macam masalah sosial yang muncul di tengah masyarakat, salah satu faktor pemicunya adalah masih banyak masyarakat yang tidak miliki pekerjaan tetap sehingga kehilangan sumber pendapatan dan mengalami kesulitan ekonomi, Ungkapnya. 


Penyerahan lahan kepada pihak perusahaan perkebunan bukan malah memberikan dampak yang positif guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar, seperti yang kita lihat di beberapa daerah hanya menimbulkan konflik disebabkan masyarakat dibebankan hutang oleh pihak perusahaan dengan keberadaan lahan plasma perkebunan dan sudah saat Pemda Kabupaten Sintang untuk melakukan evaluasi di tahun 2023 ini, bertepatan dengan akan dilaksanakan RAD - KSB RENCANA AKSI DAERAH KELAPA SAWIT BERKELANJUTAN KABUPATEN SINTANG TAHUN 2018 – 2023

Menurutnya dengan amanah undang - undang 1945, "Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran dan kesejahteraan rakyat,"  dengan membuka Wilayah Pertambangan Rakyat secara nyata, mampu mendongkrak perekonomian warga masyarakat Kabupaten Sintang. 

Terkait dengan tindak kejahatan yang terjadi ditengah masyarakat sehingga mengancam keamanan bagi warga Sintang harus segera di atasi karena merupakan kewajiban bagi negara untuk memberi rasa aman bagi warganya, tutupnya.

Ck
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kriminalitas Meningkat, Cik Andi Tokoh Masyarakat Kampong Seberang Berharap Pemda Sintang Lakukan Ini

Trending Now

Iklan