Iklan

Anggota Korem 121/Abw adakan syukuran atas kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2021.

mega-berita.com
Minggu, 10 Oktober 2021 | 20.26 WIB Last Updated 2022-08-30T01:08:30Z
Sintang, Sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2021, diadakan acara syukuran yang dilaksanakan di pendopo Korem 121/Abw jln Pangeran Muda no 1 Sintang, Minggu, 10/10/21

Mega-Berita.com   Kenaikan pangkat bagi seorang prajurit merupakan saat yang ditunggu tunggu, karena merupakan suatu kepercayaan dan penghargaan yang diberikan oleh pimpinan TNI kepada prajurit.


Untuk pelantikan kenaikan pangkat telah dilaksanakan pada tanggal 1 Oktober 2021 yang lalu. Anggota Makorem 121/Abw yang naik pangkat sebanyak 16 orang baik perwira, Bintara dan Tamtama. Untuk yang naik dari Letkol ke Kolonel terdapat 2 orang yaitu, Kolonel Inf Iwan Purbantoro Kasiops Kasrem 121/Abw dan Kolonel Czi Indra Perkasa Kasilog Kasrem 121/Abw.


Acara ini diawali dengan doa yang dibawakan oleh anggota Bintalrem 121/Abw, dilanjutkan sambutan Danrem 121/Abw, dan pemotongan tumpeng yang diberikan kepada anggota yang naik pangkat.


Dalam sambutannya Danrem 121/Abw Brigjen TNI Dr.Ronny, S.A.P., M.M mengatakan," Selamat kepada anggota yang naik pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula. Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan atas kinerja dan prestasi serta dedikasi yang telah dilaksanakan," ungkap Danrem.


Kenaikan pangkat yang diraih semoga amanah, dan dapat meningkatkan semangat dan etos kerja dalam pengabdian kepada bangsa dan negara. Sekali lagi selamat," tegas Brigjen TNI Ronny


Turut hadir dalam kegiatan ini, Kasrem 121/Abw Kolonel Kav Aloysius Nugroho, S.E.,M.M, Para Kasi Kasrem 121/Abw, Dandim 1205/Stg, Danyonif 642/Kps, Dan/Ka Kabalak Aju, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 121/Abw beserta pengurus dan prajurit yang naik pangkat.


#Penrem121/Abw#

Editor:Akbar.


Terbitkan:Asrif z.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Anggota Korem 121/Abw adakan syukuran atas kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2021.

Trending Now